15.11.10

suasana kegiatan belajar mengajar sekitar kampus E Univ.GUNADARMA




SUASANA KEGIATAN PERKULIAHAN DI KAMPUS E GUNADARMA

Suasana perkuliahan di kampus E (kelapa dua) Universitas Gunadarma sangat nyaman sekali. mengapa saya katakan nyaman ? karena letak kampus E yang sangat startegis,tidak seperti kampus D yang lokasinya sangat dekat dengan stasiun kereta api. mungkin bagi mahasiswa yang mendapat jadwal perkulihan di kampus D dan sehari-hari memakai jasa kereta api bisa lebih hemat karena hanya sekali saja naik kereta api . namun kondisi letak kampus D yang dekat dengan statsiun kereta api sangat tidak efektif bagi mahasiswa yang sedang belajar,karena suara kereta api yang sangat bising.
Kampus E sendiri jaraknya sangat dekat dekat kampus G Universitas Gunadarma. karena itu disekitar kampus E sering terjadi kemaceta karena jaraknya yang dekat dengan lampu merah dan kampus G. serta banyak angkot yang berhenti untuk mencari penumpang. Kmacetan yang terjdi di kampus E juga terjadi karena banyak motor yang parkir di trotoar jalan,serta banyak pedagang asongan. Di dalam kampus E sendiri terdiri dari 5 gedung. fasilitas yang terdapat dalam kampus E juga tergolong lengkap. ada internet lounge, parkir motor dan mobil yang cukup memadai,masjid, PSA online,perpustakaan yang berada di gedung 5, pengisian KRS pun dilakukan di kampus E ini.

berikut beberapa snapshot dari Universitas GUNADARMA kampus E :





Suasana perkuliahan di kampus Gunadarma biasanya tidak tepat seperti jadwal yang sudah ditentukan. biasanya dosen datang setengah jam lebih lambat dari jam yang sudah ditentukan. Di dalam kelas terdapat 2 AC dan 2 heksos (penyejuk ruangan yang berbentuk seperti kipas angin),namun ada beberapa kelas yang AC nya tidak berfungsi dengan baik. Biasanya jika jam kuliah telah habis atau tidak ada dosen yang mengajar, mahasiswa duduk di depan koridor dan sebagian di dalam kelas. banyak yang dilakukan mahasiswa di depan koridor,ada yang hanya sekedar mengobrol,ada yang browsing internet dari netbook yang mereka bawa,ada pula yang merokok. Walaupun sebenarnya ada laranga untuk tidak merokok di sepanjang koridor.

Kegiatan belajar di dalam kelas biasanya akan efektif apabila mahasiswa mengikuti mata kuliah dengan tenang dan aktif. Biasanya ada saja yang dilakukan mahasiswa yang membuat kegiatan perkuliahan menjadi tidak efektif. oleh karena itu diperlukan kerjasama yang baik antara mahasiswa dan dosen yang sedang mengajar.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar