15.11.10

KEGIATAN BISNIS DI INDONESIA

        KEGIATAN BISNIS DI INDONESIA


        Kegiatan bisnis di Indonesia sungguh sangat menggiurkan,karena di Indonesia mempunyai kekayaan alam yang bisa kita kelola. namun pada saat sekarang banyak bangsa kita yang di bodohi oleh bangsa lain. Sehingga kegiatan bisnis Indonesia yang cukup meraup keuntungan yang besar dipegang oleh orang asing. Sebagai bangsa yang besar,kita hanya bisa diam karena pemerintah pun tak tanggap dalam menanggapi masalah ini. Pemerintah selalu memikirkan kerjasama dengan berbagai negara lain,tanpa memikirkan betapa meruginya kita. Rata-rata orang asing yang menanam saham di Indonesia sangat besar,tetapi sumber daya manusia kita yang tidak memadai,sehingga berdampak pada pembagian laba yang tidak menyeimbang.

        Bisnis di Indonesia sudah berjalan sejak bangsa ini dijajah,pada saat masa penjajahan hasil bumi Negara kita selalu di eksploitasi oleh Negara lain terutama belanda dan portugis. Di masa sekarang kegiatan bisnis di Indonesia sudah merambah luas ke mancanegara. Dari bisnis dengan modal kecil hingga modal besar.
Saya akan mengambil contoh bisnis dalam bidang perbankan,yaitu Bank. Di era globalisasi ini persaingan dalam bisnis perbankan sangat ketat. Kualitas produk dan layanan perbankan akan menentukan apakah lembaga perbankan tersebut (BANK) mampu bersaing di pasar global atau tidak. Perusahaan perbankan harus berorientasi pada kualitas pelayanan yang diberikan. Pelayanan yang diberikan harus mampu menciptakan kepuasan bagi para pelanggannya. Manfaatnya adalah meningkatkan hubungan yang harmonis antara perusahaan dengan pelanggan, dapat mendorong terciptanya loyalitas pelanggan. http://ilmuperbankan.blogspot.com/2010/03/pengaruh-tingkat-suku-bunga-lokasi.htm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar